Lahat, wartabianglala.com – Sekitar pukul 14.30 WIB telah terjadi kebakaran di Desa Cecar, Kecamatan Kikim Timur. Kebakaran ini telah menghanguskan 2 rumah milik warga bernama Sumardinata (46) dan Pardius (60). Rabu (02/11/2020).
Sayangnya, satu jam setelah kejadian laporan kepada unit Damkar Kabupaten Lahat baru diterima. Setelah menerima laporan sekitar pukul 15.30 WIB, 2 unit armada Damkar dan 1 unit armada BPBD langsung meluncur ke lokasi kebakaran dan tiba sekitar pukul 16.20 WIB.
Sebanyak 25 personil pemadam yang turun langsung melakukan pemadaman, hingga api akhirnya bisa dijinakkan.
Dalam siaran persnya, Kasat Pol PP, Damkar, dan Linmas Kabupaten Lahat Fauzan Khoiri, S, A.P., M.M hingga saat ini belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran.
“Belum diketahui penyebab kebakaran, hanya saja berdasarkan keterangan warga, didugq kuat awal titik api berasal dari kediaman warga bernama Pardius,” ujar Fauzan Khoiri.
Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini, hanya saja kerugian ditaksir mencapai ratusan juta. Hingga berita ini diturunkan, tim penakluk api masih melakukan proses pendinginan.
Aan Kunchay