wartabianglala.com – Pada moment HUT ke-57 Partai Golkar yang turut dirayakan oleh DPD Partai Golkar Lahat, Ketua DPD Partai Golkar Lahat Sri Marhaeni Wulansih, S.H menatap optimis pada kontestasi Pemilu 2024.
Sri Marhaeni yang sekaligus merupakan Wakil Ketua II DPRD Lahat menegaskan bahwa kemenangan di setiap kontestasi Pemilu merupakan target utama.
“Untuk saat ini kita sudah mengeluarkan SK pengurus untuk Komcat 24 kecamatan di Kabupaten Lahat. Ini merupakan modal bagus meraih kemenangan baik Pileg, Pilkada, bahkan Pilpres nantinya,” ujar Sri Marhaeni. Rabu (20/10/2021).
Ketika ditanya apakah dirinya akan ikut sebagai Calon di Pilkada 2024, Sri Marhaeni sempat tertawa kecil.
“Kenapa tidak. Jika mendapat dukungan dari masyarakat, ya, kita akan maju!” tegasnya.
Sementara itu, untuk Pemilu Presiden, Sri Marhaeni mengatakan bahwa Partai Golkar sudah menjadikan Airlangga Hartarto sebagai harga mati untuk didukung sebagai calon presiden.
(Aan Kunchay)





