Berikut Pesan Babinsa Tanjung Karangan Sertu Ilham Saat Hadir Titik Nol Pembangunan DD

Muara Enim – Sertu Ilham Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim lakukan Pendampingan Pengawasan Titik Nol Pembangunan yang menggunakan Anggaran Dana Desa (DD) di Desa Tanjung Karangan Kecamatan Tanjung Agung Kabupaten Muara Enim.

Dilaporkan Sertu Ilham, program fisik yang akan dilakukan diantara nya membangun
Jalan Setapak Usaha Tani, lampu jalan solar sell sebanyak 6 buah dan Pembangunan kanopi posyandu.

“Harapan saya semoga pembangunan ini nanti sesuai yang sudah ditetapkan sehingga akhirnya dapat bermanfaat dan dinikmati oleh warga, “ujar nya.

Selain itu Sertu Ilham juga menjelaskan bahwa tugas pendampingan yang dirinya lakukan tak lain untuk memastikan kebenaran terkait pelaksanaan program.

“Saya akan mengawasi ketika berjalan nya program pembangunan tersebut, semoga keberadaan nya memang benar ada, karna salah satu tugas saya yaitu untuk memastikan terkait program yang memakai anggaran pemerintah,”ucap Sertu Ilham.

Sementara itu Danramil 404-05/Tanjung Enim Kapten ARH Octavian Zulkarnain ketika dibincangi awak media mengatakan
sangat merespon baik atas tugas yang dilakukan Anggota Babinsa nya.

“Lanjutkan tugas, jaga silaturrahmi, sinergitas dengan warga dan lain nya, pastikan wilayah teritorial tetap aman dan kondusif, “ungkap Danramil.

Turut hadir, Cama, Sekcam Tanjung agung, Kepala Desa Tanjung karangan, Ketua BPD, Pendamping Desa (PD), Bhabinkamtibmas.

(Poniman).

Pos terkait