Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim Hadiri Kompensasi Giat Seismik PT Pertamina Ep

Muara Enim – Danramil 404-05/Tanjung Enim Kodim 0404/Muara Enim diwakili Anggota Babinsa Serma Khoiril Sakban Menghadiri acara pelaksanaan pembayaran Kompensasi Seismik 2d Amalia PT Pertamina, bertempat di Desa Lebak Budi, Kecamatan Panang Enim Kabupaten Muara Enim.

Disampaikan Serma Khoril, acara Kompensasi dari Pihak PT Pertamina Ep merupakan tindak lanjut telah berakhir nya Aktivitas Survei Seismik 2d Amalia di Kecamatan Panang Enim. Jumat (19/7).

“Alhamdulillah giat berjalan sesuai harapan, pastinya aman dan Kondusif, ” Ujar nya.

Selain itu, Serma Khoiril berharap agar masyarakat terus mendukung terkait program pihak PT Pertamina di Wilayah Teritorial nya,

“Mari kita dukung program Negara ini, namun saya berharap, ke depan pihak Pertamina bisa memastikan kesejahteraan masyarakat di sekitar program, dengan kata lain bisa membuka lowongan pekerjaan untuk warga setempat, “Ucap nya.

Hadir dalam Giat, Camat Panang enim Sulistyawan, Perwakilan Polsek Tanjung Agung, dan Kades Kabriudin.

(Ali).

Pos terkait