wartabianglala.com – Sebagaimana biasanya, pada malam Minggu Satpol PP Kabupaten Lahat, melaksanakan Kegiatan Patroli Rutin dalam rangka Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat dan serta Pelindungan Masyarakat di wilayah Kota Lahat.
Pada kegiatan patroli rutin kali ini, Sabtu (09/10/2021) Sat Pol PP Kabupaten Lahat menurunkan 19 orang personil patroli yang terdiri dari Kasi Operasi dan Pengendalian, Provos PTI 4 orang, dan anggota 5 orang.
Giat Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat dan serta Pelindungan Masyarakat di Wilayah Kota Lahat Satpol PP Kabupaten Lahat menyisir daerah di wilayah Kota Kabupaten Lahat dengan menyisir Taman makam Pahlawan, Taman Ribang Kemambang, Lapangan Seganti Setungguan (MTQ), Kota Baru depan Sekolah MAN, dan area Masjid Al Muttaqin.
Dalam patroli ini, Tim Satpol PP Lahat mendapati pemuda nongkrong di Taman Makam Pahlawan saat waktu menunjukkan pukul 22.30 WIB dalam keadaan sedang Miras. Bahkan, terjaring pula sepasang kekasih yang sedang pacaran di Taman Rekreasi Ribang Kemambang pada pukul 22.45 WIB.
Selepas dari dua titik lokasi tersebut di atas, Satpol PP Lahat juga mendapati muda-mudi yang nongkrong di Lapangan Seganti Setungguan pada pukul 23.00 WIB. Selain itu, juga terdapat muda-mudi sedang nongkrong di depan sekolah MAN Kota Baru. Sementara untuj area Al Muttaqin nihil.
Fauzan Denin, Kasatpol PP Kabupaten Lahat saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa temuan di lapangan dalam patroli ini ditangani secara humanis dan masih dalam bentuk teguran.
“Jadi kita nasehati untuk tidak miras lagi dan disuruh pulang. Ada juga yang kita tanya tentang Kartu Identitas ( KTP ) kemudian diimbau untuk pulang,” ungkapnya.
Fauzan juga mengimbau masyarakat Kabupaten Lahat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan di semua aktivitas serta melakukan kepada anak yang masih remaja.
“Kepada masyarakat Kabupaten Lahat kami mengimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan di setiap aktivitas. Kemudian bagi orang tua yang memiliki anak remaja agar diawasi aktivitas mereka apabila telah di luar pukul 22.00 WIB. Awasi dan cek di mana dan dengan siapa. Kita butuh dukungan dan partisipasi dari semua masyarakat untuk menciptakan Lahat yang tertib, aman, dan ber-Cahaya,” tandasnya.
(Aan Kunchay)