Babinsa Koramil 404-05/TE, Giatkan Pengamanan dan Pemantauan Tempat Wisata

Muara Enim – Serda Dedi Kurniawan Dan Koptu Suarno Anggota Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim (TE), Kodim 0404/Muara Enim Melaksanakan Kegiatan Pengamanan dan Pemantauan Objek Wisata Air terjun Bedegung di Pos Pengamanan Lebaran 2024, di Desa Bedegung Kecamatan Panang Enim Kabupaten Muara Enim.

Dikatakan Serda Dedi, kegiatan yang dilakukan tak lain untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung yang dikabarkan akan memadati tempat Wisata, dikarnakan saat ini sudah libur panjang dalam rangka menyambut hari raya idul fitri.

“Pastinya kami memastikan keamanan dan kenyamanan para pengunjung yang akan berlibur di tempat wisata air terjun Bedegung. kami berharap kiranya masyarakat juga mendukung agar tercipta suasana aman dan kondusif, ” Ucap Serda Dedi.

Adapun personil yang saat ini bertugas antara lain, 1 Orang Anggota Lantas Polres Muara Enim, 4 0rang Anggota Polsek Tanjung Agung, 2 Orang Anggota Polsek Lawang Kidul, 2 Orang Anggota Koramil 404-05/ Te,.2 Orang Anggota Pol Pp Kec Panang Enim, 2 Orang Aggota UPTD Puskemas Tanjung Agung dan 2 Anggota Dishub Lawang Kidul.

(Al/Poniman).

Pos terkait