Muara Enim – Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim, Kodim 0404/Muara Enim Serka Asril, kembali lakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan di Desa Tanjung Baru, Kecamatan Panang Enim.
Dikatakan Serka Asril, Komsos yang dilakukan nya, selain pererat silaturrahmi, juga mengingatkan agar selalu menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. Selasa (17/6).
Selain itu, dirinya berharap supaya antara Babinsa dan Warga selalu menjaga kekompakan demi terciptanya wilayah tetap kondusif.
Sementara itu, Danramil 404-05/Tanjung Enim Kapten ARH Octavian Zulkarnain ketika dibincangi awak media menyambut baik tugas yang dilakukan Anggota Babinsa nya.
“Teruskan pengabdian ditengah masyarakat dalam bentuk apapun, demi menjadikan wilayah tetap aman dan kondusif, serta jaga sinergitas dengan baik bersama unsur pemangku yang ada di wilayah teritorial”ungkap nya.
(Poniman).





