Muara Enim – Serka Robinson apresiasi giat silaturrahmi yang diadakan Pemerintah Desa (Pemdes) Lebak Budi Kecamatan Panang Enim Kabupaten Muara Enim.
Dikatakan Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim ini, program silaturrahmi di laksanakan secara Rutin yang di motori Kepala Desa Lebak Budi Kabrinudin. Senin (13/5).
“Saya menyambut baik giat rutin setiap hari Senin ini, pastinya sejalan dengan tujuan yang mulia ini dalam rangka pererat jalin silaturrahmi dan meningkatkan kekompakan, ” Ujar nya.
Dikesempatan itu, Serka Robinson menyampaikan tentang ketertiban dan keamanan yang harus di jaga, demi terciptanya kenyamanan di desa Lebak budi.
“Pastinya, atas nama mewakil Koramil 404-05/Tanjung Enim mendukung semua program positif yang dilaksanakan, mari kita jaga kekompakan ini dan jangan sungkan berbagi informasi kepada kami karna kami siap selalu ada untuk rakyat, ” Ucap nya.
(Ali/Poniman).





